Tarakan- Ketua Komite Sepakbola Mini Indonesia (KSMI) Kota Tarakan, bersama dengan sejumlah pengurus lainnya melakukn penyerahan berkas untuk mendaftar di KONI Kota Tarakan, Selasa (13/01/2026).
Mewakili ketua KSMI Tarakan, Sekertaris KSMI Kota Tarakan Ruslan, menyampaikan jika pagi tadi pihaknya mendaftar di KONI Kota Tarakan sebagai anggota Cabang Olahraga (Cabor), dan berharap segera disahkan menjadi anggota.
Dimana untuk olahraga Mini Football ini juga telah diterima KONI Pusat, bahkan untuk pengurus KSMI di Kaltara juga telah usai dilakukan pelantikan, yang mana ketua KSMI Kaltara sendiri yakni Gubernur Kaltara, Dr. Zainal A Paliwang.
“Dia juga telah menyampaikan ke kami pada saat pelantikan bahwa sesegera mungkin mendaftar di KONI Kabupaten/Kota masing-masing, sehingga nantinya kalau ada agenda-agenda yang perlu diikuti Insya Allah kita akan ikuti,” terangnya.
Artinya tinggal di KONI Tarakan saja yang belum, sehingga hal itu disampaikan langsung oleh ketua umum KSMI Kaltara untuk segera melakukan pendaftaran di KONI, dan dipastikan untuk semua Kabupaten lainnya untuk segera mendaftar.
Namun, terkait dengan diterimanya olahraga Mini Football ini di KONI Tarakan, Ruslan tentunya menegaskan jika hal itu pastinya harus melalui mekanisme, yang pada umumnya harus melalui Rapat Kerja (Raker) masing-masing KONI kabupaten kota.
“Mudah-mudahan, karena harapan kami dari KSMI Kota Tarakan untuk mengejar kegiatan Porprov di bulan 9 tahun 2026. Nah itu juga saran dari ketua umum provinsi KSMI bahwa mudah-mudahan kita semua yang ada dikabupaten/kota bisa dipertandingkan di Porprov yang akan datang.
Untuk itu, pihaknya berharap di awal tahun ini KONI Kabupaten/ Kota khususnya Kota Tarakan bisa segera melakukan Raker, sekaligus untuk mempersiapkan cabor-cabor yang akan ikut di Porprov yang akan datang di Kabupaten Malinau.
Ruslan juga menambahkan, jika terkait dengan masalah pembinaan potensi atlet Mini Football di Tarakan, tentu dengan adanya beberapa lapangan yang sudah terbangun sekitar 2 tahun terakhir ini, pihaknya melihat sangat antusias para pemuda yang sangat luar biasa.
“Bahkan belum ada pengurus KSMI, olahraga ini sudah luar biasa dipertandingkan, Maka kesimpulannya, cabang olahraga baru ini kita tidak kewalahan dalam membina atlet. Apalagi olahraga ini kurang lebih aja dengan sepak bola kompension dan juga futsal,”tambahnya.
Selain itu, Pengurus KSMI Tarakan, sebelum memasuki bulan Puasa, berencana untuk melaksanakan Liga. Yang nantinyadari kegiatan ini tentunya dapat melihat potensi atlet Tarakan yang bisa dimainkan pada kegiatan Porprov nanti.(*)











Discussion about this post