Senin, 19 Januari 2026
suryaborneo.com
  • Home
  • Daerah
    • Kaltara
    • Tarakan
    • Bulungan
    • Nunukan
    • Malinau
    • Tana Tidung
  • Nasional
  • Internasional
  • Rubrik
    • Hukum & Kriminal
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Olahraga
  • Video
  • Opini
No Result
View All Result
suryaborneo.com
  • Home
  • Daerah
    • Kaltara
    • Tarakan
    • Bulungan
    • Nunukan
    • Malinau
    • Tana Tidung
  • Nasional
  • Internasional
  • Rubrik
    • Hukum & Kriminal
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Olahraga
  • Video
  • Opini
No Result
View All Result
suryaborneo.com
No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Rubrik
  • Video
  • Opini
Home Daerah Kaltara Tarakan

Generasi Milenial dan Gen Z Memilih Usaha Mandiri, Hasil Survei: 19,48 Persen Pemuda Pilih Wirausaha

by Admin
02/24/2025
in Tarakan
A A
Generasi Milenial dan Gen Z Memilih Usaha Mandiri, Hasil Survei: 19,48 Persen Pemuda Pilih Wirausaha

Nata, pemilik usaha nasi box saat melayani pembeli di Kawasan Tugu 99 Bandara Tarakan

SB, TARAKAN – Di tengah aktivitas masyarakat yang berolahraga di kawasan Tugu 99 Bandara Tarakan, Jalan Mulawarman, Tarakan Barat, seorang pemilik usaha nasi box, Nata (21) sibuk melayani para pembeli.

Nata yang masih tergolong muda, menawarkan berbagai varian nasi box dengan pola marketing yang dimilikinya sendiri. Hingga ia dapat menghasilkan pendapatan mencapai Rp1 juta per hari.

Baca Juga

Bipartit III PT IWM Bahas Upah 2026, Pekerja Ancam Aksi Tolak Merumahkan Karyawan

Dinsos Tarakan Coret 1.347 Pada Saat Lakukan Verifikasi Calon Penerima BLTS

BPBD Tarakan Himbau Masyarakat Waspada Karhutla Pada Saat Buka Lahan Perkebunan

Kisah Nata ini menjadi cerminan semangat wirausaha muda yang tumbuh pesat di Tarakan khususnya dan di Indonesia umumnya. Ini merupakan tren positif di kalangan generasi milenial dan gen Z.

“Kalau kuliah, waktuku habis buat belajar. Kalau jualan, aku bisa cari uang, bahkan buat biaya kuliah kalau nanti aku mau,” katanya.

“Sekarang aku fokus usaha dulu, modalnya dari hasil jualan ini,” imbuhnya.

Meskipun pilihan untuk berwirausaha sempat ditentang sang ibu yang menginginkan ia kuliah. Namun, dengan pendapatan menggiurkan dan konsisten akhirnya orang tuanya pun mendukung. 

“Mama awalnya mau aku kuliah, tapi aku nggak mau. Lama-lama, karena aku bisa menghasilkan sendiri, mama ngerti,” tuturnya.

Bahkan, Nata juga membandingkan dirinya dengan adiknya yang masih duduk di bangku kuliah. Ia mengaku lebih memilih berjualan.

“Aku gak mau kayak adikku yang harus fokus belajar terus. Aku lebih suka kerja dan jualan sendiri,” katanya tegas.

Sebagai pelaku UMKM, ia berharap pemerintah daerah lebih memperhatikan bidang wirausaha muda yang seperti yang dilakoninya saat ini.

“Kalau bisa, aku minta difasilitasi. Sekarang aku belum punya tempat tetap, jadi masih pindah-pindah,” ungkapnya.

Harapan ini selaras dengan tantangan yang dihadapi banyak pelaku usaha muda dengan segala keterbatasan fasilitas dan akses pendukung usaha.

Di sisi lain, usaha Nata mencerminkan potensi sekaligus tantangan wirausaha muda di Indonesia. Dari 19,48 persen pemuda yang menjadi wirausaha pada 2022.

Angka persentase tersebut meningkat 1,02 persen dibandingkan tahun 2021. Hal ini menunjukkan adanya tren positif, akan tetapi angka ini masih jauh dari target nasional 4 persen secara keseluruhan. 

Sedangkan, hasil survei SMERU pada 2020 menunjukkan bahwa 73 persen milenial dan gen Z tertarik menjadi wirausaha. Kelompok ini mendominasi demografi Indonesia, mencakup 64,7 persen dari total penduduk pada periode tersebut. 

Sementara itu, data Badan Pusat Statistik (BPS) dalam Statistik Pemuda Indonesia mencatat peningkatan jumlah wirausaha muda (16-30 tahun) dalam beberapa tahun terakhir.

Pada tahun 2021, tercatat 18,46 persen pemuda menjadi wirausaha dan angka ini naik menjadi 19,48 persen pada 2022 atau meningkat 1,02 persen.

Secara nasional, rasio kewirausahaan Indonesia pada 2020 mencapai 3,47 persen dari total penduduk, masih tertinggal dibandingkan negara seperti Singapura (8,76 persen) atau Malaysia (4,74 persen). 

Pemerintah menargetkan rasio ini naik menjadi 4 persen pada 2024, dengan fokus menciptakan wirausaha baru, terutama dari kalangan muda. (OC)

Berita Lainnya

Bipartit III PT IWM Bahas Upah 2026, Pekerja Ancam Aksi Tolak Merumahkan Karyawan

Bipartit III PT IWM Bahas Upah 2026, Pekerja Ancam Aksi Tolak Merumahkan Karyawan

by Admin
01/19/2026
0

Tarakan — Perundingan Bipartit III antara manajemen PT IWM dan Serikat Pekerja (SP) kembali digelar pada Kamis (15/1/2026) di Kantor...

Dinsos Tarakan Coret 1.347  Pada Saat Lakukan Verifikasi Calon Penerima BLTS

Dinsos Tarakan Coret 1.347 Pada Saat Lakukan Verifikasi Calon Penerima BLTS

by Admin
01/19/2026
0

Tarakan– Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos PM) Kota Tarakan menemukan ribuan data calon penerima Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS)...

BPBD Tarakan Himbau Masyarakat Waspada Karhutla Pada Saat Buka Lahan Perkebunan

BPBD Tarakan Himbau Masyarakat Waspada Karhutla Pada Saat Buka Lahan Perkebunan

by Admin
01/15/2026
0

TARAKAN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tarakan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran lahan dan hutan (karhutla) menyusul kondisi...

Dinsos Tarakan Ungkap Ibu Bersama Anak yang Sempat Viral di Jalanan Sudah Ditangani Sejak 2021

Dinsos Tarakan Ungkap Ibu Bersama Anak yang Sempat Viral di Jalanan Sudah Ditangani Sejak 2021

by Admin
01/15/2026
0

Tarakan– Dinas Sosial memastikan perempuan yang belakangan viral karena terlihat mengemis di jalanan bersama anak dan bayinya bukanlah kasus baru....

KONI Tarakan Akan Lakukan Pendataan Atlet dan Kebutuhan Anggaran Porprov II Masih Berjalan

KONI Tarakan Akan Lakukan Pendataan Atlet dan Kebutuhan Anggaran Porprov II Masih Berjalan

by Admin
01/14/2026
0

Tarakan – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tarakan terus melakukan persiapan untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) II Kalimantan...

Ketua DPW Partai Demokrar Tekankan Penguatan Struktur dan Partisipasi Masyarakat Jadi Tantangan Utama

Ketua DPW Partai Demokrar Tekankan Penguatan Struktur dan Partisipasi Masyarakat Jadi Tantangan Utama

by Admin
01/14/2026
0

Tarakan – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Demokrat Kalimantan Utara, Yansen Tipa Padan, menegaskan masih banyak hal yang perlu...

Next Post
Hari Pertama Kerja Ibnu Saud: Bahas Inflasi Hingga Ungkap Retret di Magelang

Hari Pertama Kerja Ibnu Saud: Bahas Inflasi Hingga Ungkap Retret di Magelang

Momen HPN dan Seleksi Porwada Kaltara, SIWO PWI Tarakan Gelar Porwakot Pertama

Momen HPN dan Seleksi Porwada Kaltara, SIWO PWI Tarakan Gelar Porwakot Pertama

Konten Kreator DC dan Dua Tersangka Peredaran Sabu Akan Segera Disidang 

Konten Kreator DC dan Dua Tersangka Peredaran Sabu Akan Segera Disidang 

Discussion about this post

Terlaris

Bipartit III PT IWM Bahas Upah 2026, Pekerja Ancam Aksi Tolak Merumahkan Karyawan

Bipartit III PT IWM Bahas Upah 2026, Pekerja Ancam Aksi Tolak Merumahkan Karyawan

01/19/2026
Dinsos Tarakan Coret 1.347  Pada Saat Lakukan Verifikasi Calon Penerima BLTS

Dinsos Tarakan Coret 1.347 Pada Saat Lakukan Verifikasi Calon Penerima BLTS

01/19/2026
BPBD Tarakan Himbau Masyarakat Waspada Karhutla Pada Saat Buka Lahan Perkebunan

BPBD Tarakan Himbau Masyarakat Waspada Karhutla Pada Saat Buka Lahan Perkebunan

01/15/2026
Dinsos Tarakan Ungkap Ibu Bersama Anak yang Sempat Viral di Jalanan Sudah Ditangani Sejak 2021

Dinsos Tarakan Ungkap Ibu Bersama Anak yang Sempat Viral di Jalanan Sudah Ditangani Sejak 2021

01/15/2026
suryaborneo.com

© 2024 www.suryaborneo.com

Tentang Kami

  • Home
  • Iklan & Advetorial
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan

Ikuti Kami

error: Konten dikunci !!
No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
    • Kaltara
    • Tarakan
    • Bulungan
    • Nunukan
    • Malinau
    • Tana Tidung
  • Nasional
  • Internasional
  • Rubrik
    • Hukum & Kriminal
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Olahraga
  • Video
  • Opini

© 2024 www.suryaborneo.com