SB, BULUNGAN – Kasus pengungkapan narkoba jenis sabu yang diungkap Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Utara (Kaltara) di Kabupaten Bulungan, masih didalami petugas.
Seperti diberitakan sebelumnya, kasus tersebut dibogkar BNNP Kaltara pada Rabu (29/1/2025). Dimana dari informasi yang didapatkan, beberapa orang diduga terlibat sempat diamankan.
Namun demikian, jumlah dan status terduga yang terlibat dalam dugaan penyalahgunaan narkoba tersebut belum dapat diterangkan secara terinci oleh BNNP Kaltara, termasuk adanya dugaan keterlibatan anggota TNI.
Guna memastikan apakah ada keterlibatan diduga anggota TNI, Komandan Korem (Danrem) 092/Maharajalila Brigjen TNI Adek Chandra Kurniawan mengatakan, pihaknya belum mengetahui secara detail kasus tersebut.
“Masih dalam pemeriksaan, apakah ada keterlibatan anggota,” ucapnya.
Disisi lain, Danrem 092/Maharajalila juga menegaskan, pihaknya juga akan melalukan tindakan tegas apabila ada anggota yang terlibat narkoba.
“Kalau memang ada nanti kita akan ungkap terus semuanya. Karena apa? Di kaltara ini peredaran narkoba sangat meresahkan. Jangan sampai nanti ada keterlibatan anggota kita,” pungkasnya. (SB)
Discussion about this post