SB, TARAKAN – Tahun ini Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tarakan kembali menghidupkan Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah dengan menyembelih hewan kurban. Terhitung, 5 ekor sapi dan 6 ekor kambing disembelih untuk dibagikan kepada yang berhak. Jumlah tersebut mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya.
“Jumlah sapi meningkat 1 dibanding tahun sebelumnya. Jumlah kambing sama,” kata Kepala Pelaksana Baznas Tarakan, H. Syamsi Sarman, Sabtu (7/6/2025).
Dijelaskan Syamsi Sarman, penyembelihan hewan kurban dilaksanakan di Rumah Potong Hewan (RPH) sementara untuk kambing dilakukan di Kantor Baznas di Jalan KH Agus Salim, Kelurahan Selumit. Memotong hewan kurban di RPH, jelas Syamsi Sarman merupakan langkah efisiensi anggaran dan waktu.
“Kalau motong sendiri butuh banyak tenaga panitia yang konsekuensinya ada honor panitia dan jatah daging untuk panitia. Kalau dikalkulasi lebih efisien membayar jasa potong di RPH,” paparnya.
Dengan langkah ini, kata dia, penyaluran daging kepada mustahik menjadi lebih maksimal. Daging kurban tinggal dikemas dalam paket dan disalurkan kepada mustahik yang telah terdata di Baznas.
“Dari hewan kurban semua terkumpul lebih kurang 300 paket untuk 300 mustahik yang tersebar di 20 kelurahan se Kota Tarakan. Prioritas daerah yang masjid-masjidnya kurang atau tidak melaksanakan pemotongan hewan kurban,” tutupnya. (sdq)
Discussion about this post